Cara Memasak Daging Sapi Biar Empuk - Daging merupakan salah satu bahan masakan yang disukai banyak orang, terutama daging merah seperti sapi atau kambing.
Sumber: okezone.com
Selain enak diolah menjadi berbagai jenis masakan, daging juga merupakan sumber protein hewani yang baik bagi tubuh. Namun, terkadang mengolah daging sapi menjadi masakan yang lezat itu bisa dibilang gampang-gampang susah. Masalahnya bukan terletak pada resep, karena anda bisa menemukan banyak resep untuk membuat daging sapi jadi masakan yang super lezat.
Namun, masalahnya muncul dari tekstur daging sapi itu sendiri. Untuk mendapatkan masakan yang enak, daging sapi haruslah bertekstur empuk. Dan banyak orang mengatakan untuk memasak daging agar empuk, anda harus merebus daging selama berjam-jam. Hal ini tentu akan membuang energi dan waktu anda, Ditambah lagi, jika terlalu lama dimasak mungkin akan membuat daging sapi tidak terasa gurih saat dimakan.
Lalu bagaimana cara memasak daging agar empuk? Jangan khawatir, anda bisa kok mendapatkan tekstur daging yang empuk tanpa harus buang-buang waktu untuk merebus selama berjam-jam. Dan seperti yang dilansir oleh vemale.com, berikut ini Cara Memasak Daging Agar Empuk!
Cara Memasak Daging Agar Empuk
1. Pipihkan Daging
Sumber: kompas.com
Trik yang paling sederhana dan banyak dicoba adalah dengan memipihkan daging yang akan dimasak. Sebelum dimasak, pipihkan daging dengan alat pemukul daging yang bergerigi. Setelah itu anda tinggal memasaknya dengan bumbu sesuai dengan selera.
2. Parutan Buah Nanas
Sumber: lihat.co.id
Daging setebal apapun akan bisa empuk dengan menggunakan buah nanas Ladies. Cara ini juga tidak memakan waktu yang lama. Gunakan nanas yang masih muda karena nanas ini mengandung enzim yang mampu menguraikan serat daging sapi agar cepat empuk. Setelah mencuci bersih daging balurkan nanas muda yang telah dihaluskan ke seluruh permukaan daging sapi. Diamkan selama 20-30 menit dan selanjutnya bilas dengan bersih. Daging sapi siap diolah.
3. Gunakan Daun Pepaya
Sumber: obatherbalalami.com
Tips ketiga ini adalah cara yang sering digunakan sejak dulu kala. Balut saja daging dengan daun pepaya dan biarkan selama 45 menit. Ini akan membuat daging lebih cepat empuk. Untuk efektivitas anda bisa membumbui daging sebelum dibungkus dengan daun pepaya agar bumbu lebih meresap sempurna.
Diantara cara diatas, menggunakan daun pepaya adalah salah satu yang paling sering digunakan. Mungkin karena akan lebih mudah menemukan daun pepaya dibandingkan harus memarut buah nanas ya! Tapi selain cara memasak daging agar empuk diatas, berikut ini kami akan memberikan beberapa tips mencegah daging tidak keras/alot!
Tips Mencegah Daging Tidak Keras/Alot
1. Simpan Di Suhu Ruang
Sumber: vemale.com
Untuk memasak daging agar hasilnya tidak alot dan keras, gunakan daging yang tidak beku atau dingin. Daging harus dalam keadaan lunak dan suhunya pas. Daging dingin atau bahkan beku yang langsung dimasak cenderung alot hasilnya.
2. Belah Daging Melebar
Sumber: dbagus.com
Dengan mengikuti serat daging, potong dengan arah melebar. atau dipotong kecil-kecil. Tapi, jangan terlalu tebal karena bisa membuat daging sulit dikunyah. Ketebalan daging juga diperkirakan karena setelah dimasak, biasanya daging akan menyusut dan padat.
3. Rebus Di Air Mendidih
Sumber: resepmasakanpraktis.com
Rebus daging dalam air yang sudah mendidih. Dengan begitu daging akan lebih mudah lunak dan menyerap bumbu. Hasilnya akan lebih lembut dan gurih.
Nah bagi anda yang selama ini seringkali 'patah hati' saat memasak daging karena tekstur daging yang alot, kini anda tidak usah khawatir hal itu terjadi lagi. Karena dengan mengikuti cara diatas plus beberapa tips mencegah agar daging tidak alot, maka dapat dipastikan hasil masakan anda jadi lebih enak dan tekstur daging jadi lebih empuk tentunya!
Terima kasih sudah membaca artikel Cara Memasak Daging Agar Empuk. Semoga bermanfaat!
Comments
Post a Comment